Bagi 347 Homebreaks, kolaborasi ini lebih dari sekadar kerja sama produk. Ia menjadi ruang perluasan makna desain dalam konteks keseharian yang terus berubah.
“Bagi 347 Homebreaks, desain selalu menjadi cara untuk menghadirkan keindahan dan fungsi dalam hidup sehari-hari. Kolaborasi dengan Toserbaku bukan hanya soal produk, tapi tentang memperluas ruang di mana komunitas bisa merasa terhubung dan berekspresi. Dengan koleksi ini, kami ingin menunjukkan bahwa spirit independen Bandung bisa terus berkembang, sekaligus relevan dipakai di berbagai kota,” ujar Dendy Darman, Co-Founder 347 Homebreaks.
Koleksi Toserbaku x 347 Homebreaks tersedia secara terbatas di gerai pilihan Toserbaku dan TUKU di Bandung, Jakarta, Yogyakarta, dan Bali, serta secara daring melalui Tokopedia Toko Serba Tuku. Lebih dari sekadar kolaborasi fashion, koleksi ini menjadi refleksi gaya hidup urban masa kini—di mana streetwear, olahraga, dan keseharian bertemu dalam satu narasi yang autentik dan relevan. ***







