Hotel Neo Kota Baru Parahyangan menghadirkan 116 kamar bergaya modern yang terbagi dalam empat tipe, yakni Standard, Superior, Deluxe, dan Executive Suite. Setiap kamar dirancang dengan pendekatan fungsional, mengutamakan kenyamanan tanpa meninggalkan sentuhan desain yang segar dan kontemporer.
Pengalaman menginap semakin lengkap dengan kehadiran berbagai fasilitas pendukung. Sundara Ballroom hadir sebagai ruang serbaguna yang dapat digunakan untuk beragam acara, mulai dari pertemuan bisnis hingga kegiatan sosial. Tiga ruang pertemuan tambahan—Denaya, Gantari, dan Baswara—memberikan fleksibilitas bagi tamu dengan kebutuhan berbeda. Sementara itu, Noodles Now Restaurant menyuguhkan pilihan menu Indonesia dan internasional dalam suasana kasual yang hangat.
Keunggulan lain dari hotel ini terletak pada kemudahan akses transportasi. Jarak tempuh sekitar delapan menit dari Stasiun Kereta Cepat Padalarang menjadikan Hotel Neo Kota Baru Parahyangan sebagai pilihan menarik bagi wisatawan dari Jakarta dan kota-kota besar lainnya yang mengutamakan efisiensi waktu.
Dari hotel ini, tamu juga dapat dengan mudah menjangkau sejumlah destinasi wisata populer di Bandung Barat, seperti Wahoo Waterworld, Parahyangan Golf Bandung, Museum Geologi Karst Citatah, hingga Air Terjun Pelangi. Kombinasi lokasi, akses, dan fasilitas membuat hotel ini relevan untuk berbagai segmen, mulai dari staycation keluarga hingga perjalanan kerja singkat.
Direktur Bangun Lestari Parahyangan, Felix Setiawan, menyampaikan harapannya terhadap kontribusi hotel ini bagi kawasan.
“Kami menyambut baik hadirnya Hotel Neo Kota Baru Parahyangan. Harapannya, hotel ini tidak hanya menjadi simbol baru kenyamanan dan keramahan di kawasan ini, tetapi juga mampu memberikan kontribusi positif dan berkelanjutan bagi perkembangan pariwisata Jawa Barat,” katanya.










