Pesta Rakyat 2025 di Cianjur Jadi Momentum Kebangkitan UMKM Menuju Indonesia Emas

Erwan juga mendorong agar Pemerintah Daerah Kabupaten Cianjur terus membangun sinergi dalam konsep kolaborasi pentahelix, yang melibatkan pemerintah, akademisi, dunia usaha, komunitas, dan media massa. Ia yakin, di bawah kepemimpinan Bupati muda Cianjur saat ini, daerah tersebut akan semakin maju.

“Saya optimistis Cianjur bisa menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru di Jawa Barat. Kolaborasi pentahelix harus terus dilanjutkan agar hasilnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat,” tambahnya.

Sementara itu, Bupati Cianjur Wahyu Ferdian menjelaskan bahwa penyelenggaraan Pesta Rakyat 2025 tidak dilakukan secara sembarangan. Menurutnya, kegiatan ini melalui proses kajian akademis yang mendalam untuk memastikan setiap program memiliki dampak nyata dan terukur.

“Segala bentuk kegiatan harus berbasis keilmuan. Karena itu, dalam Pesta Rakyat ini kami tidak hanya melibatkan akademisi, tetapi juga unsur TNI, Polri, pelaku usaha, dan media. Harapannya, sinergi ini bisa mempercepat tercapainya kesejahteraan masyarakat Cianjur,” ujar Bupati Wahyu.

Ia menambahkan, kehadiran UMKM di acara tersebut merupakan langkah strategis untuk mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. Dengan memberi ruang bagi pelaku usaha kecil untuk tampil dan memperkenalkan produk mereka, Pesta Rakyat ini diharapkan menjadi stimulus positif bagi ekonomi daerah.

Momentum Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh setiap 20 Mei, dimaknai sebagai kebangkitan kolektif bangsa Indonesia dari berbagai tantangan, termasuk dalam sektor ekonomi pascapandemi dan dinamika global. Cianjur menjadi contoh bagaimana semangat tersebut bisa diterjemahkan dalam aksi nyata yang menyentuh masyarakat langsung.